Minggu, 17 Oktober 2010

Multicast......Kloter ke tiga

Salam cahaya..

Wekeend yang begitu panjang.....tetapi tak sepanjang daftar tagihan...eh...salah....salah, back to basic. Ada cerita yang harus kami bagi disini. Kalo pun ada unsur uang, itu hanyalah pengharapan belaka (urusan duit emang selalu menyentil yah...)

Kamis kemaren, kami yang kebetulan kebagian kelas Multicast, seperti biasa menghadapi hari itu dengan senyuman, entah apa arti dari senyuman itu. Senyuman Stress??? Senyuman Gila??? Senyuman simpul??? Senyum-senyum sendiri??? (Jangan sampe parah lah ya, suka senyum-senyum sendiri). Kala itu....Ketika seisi penghuni kelas multicast dengan antengnya duduk dengan manis, lengkap dengan senyum khas masing-masing, sesosok yang familiar dan sesosok sangat asing, memasuki wilayah kami (hahahahhaha, serasa jadi centeng pasar). Sosok yang familiar itu, sapa lagi kalo bukan si Abang Rustam, Mas Rustam, AA Rustam, Pak Rustam dan sebagai macam sebutan hormat untuk beliau, hehehehe, kali ini berlebian ya. dan 1 sosok yang begitu asing. sosok itu bernama Pak Ali Imron. Hmmm, kayaknya Killer neh. (Hush...Jangan bilang gitu, maaf yah, kita koreksi Killer disini sebagai Pribadi yang Tegas). Kontan kami jadi enggan untuk banyak betingkah (hahahahhahaa). Pada kesempatan itu, beliau-beliau membagi kami dalam 3 kelompok, untuk terlibat dalam kegiatan praktek Multicast. Tiap kelompok terdiri dari 30-an mahasiswa (kalo 30-an bisa lebih jumlahnya, dan pastinya engga lebih dari 40). Dan singkat cerita terbentuk 3 kelompok-kelompok untuk praktek, yang mana Kelompok Subhan sebagai kelompok pertama kebagian praktek langsung hari itu juga, Kelompok Boni (Sang KM) hari Jumat, Dan Kelompok Hendra (Wisuda) hari sabtu. Yang kebetulan dapet hari Jumat sama Sabtu, kebagian libur. Begitu pula sebaliknya. And Say thax to God, dapet refreshing...

Dan tiba waktunya, Hari Sabtu kemaren, 16 Oktober 2010, Kloter ke 3 bermain-main dengan peralatan yang sudah disiapkan. Mula-mula Pak Ali memmberikan briefing singkat rule/aturan maen dari perakitan parabola. 

Parabola? Ngapaen? Mau cari siaran TV?

Ya enggaklah bodoh, kita belajar konfigurasi peralatan parabola and pointing,konfigurasi server untuk bisa menerima data via satellite. huhuhu

Dan Inilah kesibukan kami kala itu....

Sangat mengesankan, pengalaman baru dan juga tantangan baru. tantangan? Memangnya ada tantangannya?? Pastinya ada, setiap pembelajaran pasti ada tantangannya. Untuk Multicast ini, praktek konfigurasi parabola sampe selesai, pointing menjadi hal yang sangat melelahkan. Fyuh.....capenya minta ampun (berlebihan). 

Finally, kami selesai pada Pukul 19.00 WIB. Wow..?? Jangan heran, kami engga bisa tinggalkan rekan-rekan kami yang belum selesai konfigurasi, walaupun sementara awan hitam bergelayut dengan cueknya diatas sana, sambil sesekali menumpahkan pettir-petir itu. Apakah kami hanya menunggu mereka??? Tak juga lah, yang jelas kami bantu mereka, sembari membereskan peralatan yang sudah tidak digunakan lagi. Sebagai bentuk solidaritas kami kepada teman yang belum selesai konfigurasi.

Well, malam minggu itu berkesan. Sangat berkesan....Itung2 buat yang ngejomblo...hehehe

Masih ada cerita laen dibalik hiruk pikuk kuliah kami......to be continue

Salam Hangat
3Damar





Tidak ada komentar:

Posting Komentar